Saat ini Komputer dikenal sangat
familiar oleh masyarakat luas, kecanggihannya yang semakin maju pesat membuat
orang – orang rela menggocekan saku lebih dalam untuk membeli sebuah komputer.
Di kalangan masyarakat, Kita kenal saat ini komputer yaitu hasil pengembangan
teknologi elektronik dan informasi, namun komputer memiliki defenisi
tersendiri. Sebenarnya Apa itu Komputer ? Komputer merupakan mesin penghitung elektronik
yang cepat dapat menerima informasi input
digital dan menghasilkan output
informasi.
Kegunaan
komputer di era globalisasi ini memang sangat didibutuhkan, disamping komputer
mempermudah aktivitas manusia sehari - hari, komputer juga sangat bermanfaat
dalam beberapa bidang seperti Bidang Industri, Pendidikan, IPTEK dan lain -
lain. Di dalam bidang Industri, kegunaan komputer sekarang ini telah meluas
digunakan karena memungkinkan proses produksi didalam industri lebih efisien
dan efektif. Di dalam bidang Pendidikan, dengan diadakannya internet pada komputer,
membantu kita untuk mempermudah mencari referensi atau materi pelajaran dan
bahkan kita bisa belajar jarak jauh melalui internet. Pada bidang IPTEK
contohnya yaitu pada penggembangan teknologi nuklir, para ahli kimia dapat
menggunakan komputer untuk membuat model – model molekul dan melihat reaksi
kimia melalui simulasi dalam pencampuran masing – masing molekul.
Nah apa
makna dari Sistem itu sendiri ? secara sederhana sistem dapat diartikan suatu
kesatuan elemen yang saling berhubungan sehingga membentuk suatu kelompok dalam
melaksanakan suatu tujuan pokok yang ditargetkan supaya dapat terlaksana dengan
baik.
Jelas
bahwa wujud komputer tersebut bisa saja berupa kalkulator, notebook, komputer
dan lain – lain. Bentuk komputer yang dulu cukup besar sekarang berbentuk kecil
dengan kemampuan mengoperasikan program yang beragam.
Setelah
kita ketahui apa itu Sistem dan Komputer, lalu apa Sistem Komputer ? Sistem Komputer
adalah elemen – elemen yang terkait untuk menjalankan suatu aktivitas dengan
menggunakan komputer. Adapun elemen – elemen dari Sistem Komputer yaitu manusia
sebagai brainware, perangkat lunak sebagai software dan perangkat keras sebagai
hardware. Software dan Hardware saling terkait dan saling bekerjasama, jika
salah satu dari elemen tersebut ditiadakan maka akan tidak ada artinya dengan
yang lainnya atau tidak akan terjadi suatu proses pada komputer yang
menghasilkan sebuah output.
Jadi
adanya sistem komputer dan komputer, memberikan dampak yang baik bagi manusia
dalam beraktivitas sehari – hari, maka pergunakanlah komputer sebaik – baiknya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar